UPAH MINIMUM PROVINSI TAHUN 2016

Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) menyatakan seluruh provinsi di Indonesia telah menetapkan upah minimum provinsi atau Upah Minimum Provinsi (UMP) dan upah minimum kabupaten/kota. Upah Minimum Provinsi (UMP) Tahun 2016 ditetapkan oleh Pemerintah pada tanggal 1 November 2015 dan juga penetapan Upah Minimum Kabupaten Kota (UMK) Tahun 2015 ditetapkan minimal atau selambat-lambatnya pada tanggal 21 November 2015.

Berdasarkan ketentuan Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sebanyak 31 provinsi telah menetapkan upah minimum provinsi (UMP) 2016. Tercatat 31 provinsi menaikkan Upah Minimum Provinsi (UMP), sedangkan 1 provinsi yaitu Jawa Barat untuk pertama kalinya menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) setelah absen 5 tahun.

Kenaikan upah pada tahun 2015 dari 31 provinsi tersebut bervariasi, yaitu antara 6,7% s.d 17,2% dibandingkan UMP 2015.

 

Berikut daftar 31 provinsi yang telah menetapkan UMP 2016:

UPAH MINIMUM PROVINSI (UMP) 2016
NO PROVINSI UMP 2015 UMP 2016 KETERANGAN
1 DKI Jakarta Rp2.700.000,- Rp3.100.000,- Penetapan UMP berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 230 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
2 Nanggroe Aceh Darussalam Rp1.900.000,- Rp2.118.500,- Penetapan UMP berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 60 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
3 Sumatera Utara (Sumut) Rp1.625.000,- Rp1.811.875,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 188.44/544/KPTS/2015 per 09 November 2015.
4 Sumatera Barat (Sumbar) Rp1.615.000,- Rp1.800.725,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 562-777 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
5 Riau Rp1.878.000,- Rp2.095.000,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 1361 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
6 Kepulauan Riau Rp1.954.000,- Rp2.178.170,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 1647 Tahun 2015 per 28 Oktober 2015.
7 Jambi Rp1.710.000,- Rp1.906.650,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 460/KEP/GUB/DISOSNAKERTRANS 2015 per 30 Oktober 2015.
8 Sumatera Selatan (Sumsel) Rp1.974.346,- Rp2.206.000,- Penetapan UMP berdasarkan PP Nomor 78 Thaun 2015
9 Bangka Belitung (Babel) Rp2.100.000,- Rp2.341.500,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 188.44/1146/TK.T/2015 per 13 November 2015.
10 Bengkulu Rp1.500.000,- Rp1.605.000,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor E536XIV Tahun 2015 per 28 Oktober 2015.
11 Lampung Rp1.581.000,- Rp1.763.000,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor G/541/III.05/HK/2015 per 11 November 2015.
12 Banten Rp1.600.000,- Rp1.784.000,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 561/474-HUK/2015 per 30 Oktober 2015.
13 Bali Rp1.621.172,-  Rp1.807.600,- Penetapan UMP berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 61 Tahun 2015 per 6 November 2015.
14 Nusa Tenggara Barat (NTB) Rp1.330.000,- Rp1.482.950,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 561-698 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
15 Nusa Tenggara Timur (NTT) Rp1.250.000,- Rp1.425.000,- Penetapan UMP berdasarkan PP Nomor 78 Thaun 2015
16 Kalimantan Barat (Kalbar) Rp1.560.000,- Rp1.739.400,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 827/Disnakertrans/2015 per 29 Oktober 2015.
17 Kalimantan Selatan (Kalsel) Rp1.870.000,- Rp2.085.050,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 188.44/0434/KUM/2015 per 30 Oktober 2015.
18 Kalimantan Tengah (Kalteng) Rp1.896.367,- Rp2.057.550,- Penetapan UMP berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 39 Tahun 2015 per 14 Agustus 2015.
19 Kalimantan Timur (Kaltim) Rp2.026.126,- Rp2.161.253,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 561/K.694/2015 per 01 November 2015.
20 Gorontalo Rp1.600.000,- Rp1.875.000,-  Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 421/13/X/2015 per 29 Oktober 2015.
21 Sulawesi Utara (Sulut) Rp2.150.000,- Rp2.400.000,- Penetapan UMP berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 37 Tahun 2015 per 30 Oktober 2015.
22 Sulawesi Tenggara (Sultra) Rp1.652.000,- Rp1.850.000,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 54 Tahun 2015 per 17 November 2015.
23 Sulawesi Tengah (Sulteng) Rp1.500.000,- Rp1.670.000,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 561/627/Disnakertransdag-ST/2015 per 19 Oktober 2015.
24 Sulawesi Selatan (Sulsel) Rp2.000.000,- Rp2.250.000,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 2424/XI/2015 per 2 November 2015.
25 Sulawesi Barat (Sulbar) Rp1.655.500,- Rp1.864.000,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 188.4/705/SULBAR/X/2015 per 26 Oktober 2015.
26 Maluku Rp1.650.000,- Rp 1.775.000 Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 266 Tahun 2015 per 22 Oktober 2015.
27 Maluku Utara Rp1.577.617,- Rp1.681.266,- Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 250/KPTS/MU/2015 per 2 November 2015.
28 Papua Rp2.193.000,- Rp2.450.770,-
29 Papua Barat Rp2.015.000,- Rp2.237.000,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 561/198/X/2015 per 22 Oktober 2015.
30 Jawa Barat - Rp2.250.000,- Tidak menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) pada tahun 2015 tetapi hanya menetapkan Upah Minimum Penetapan UMP berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 561/KEP.1244-BANGSOS/2015 per 1 November 2015.Kabupaten (UMK)
31 Kalimantan Utara Rp2.026.126,- Rp2.175.340,- Penetapan UMP berdasarkan SK Gubernur Nomor 188.44/K.420/2015 per 29 Oktober 2015.

 

Sumber :

http://www.kaskus.co.id/thread/5658942fd89b094d348b4567/info-data-teranyar-cek-daftar-kenaikan-ump-2016-di-28-provinsi/

http://bisnis.liputan6.com/read/2358070/daftar-lengkap-ump-2016-di-16-provinsi-cek-di-sini

 

Info lebih lanjut untuk rujukan lebih lengkap / rinci terkait Newsletter GASI NL-056-1215 dapat Bapak/Ibu akses melalui:

GASI Website : http://www.ptgasi.co.id
GASI Facebook Account : https://www.facebook.com/pages/PT-Gunatronikatama-Cipta-GASI/1447557985513081?
GASI Linkedin Account : https://www.linkedin.com/company/pt-gunatronikatama-cipta-gasi-?
GASI Twitter Account : https://twitter.com/PTGASI